Typography

Perbedaan Typeface dan Font Yang Perlu Diketahui

Pada artikel ini kita akan membahas font dan typeface. Keduanya sering digunakan secara bergantian. Secara teknis, sebenarnya ada perbedaan antara font dan typeface dan jika anda menggabungkan istilah keduanya bisa membuat anda kebingungan.

PengertianTypeface dan Font

Dikutip dari 99.design, Typeface adalah kumpulan fitur desain untuk huruf dan karakter, seperti tebal huruf, spasi dan perbedaan tinggi antara huruf besar dan huruf kecil.

Sementara font adalah suatu kumpulan lengkap dari huruf, angka, simbol atau karakter yang memiliki ukuran dan karakter tertentu.

Tidak semua typeface bisa disebut font, misal typeface yang dirancang hanya sebagian huruf untuk keperluan logo. Juga sebalikya, tidak semua font bisa disebut typeface, font jenis dingbat (ornamen dan karakter), karena bukan merupakan rancangan huruf.

Jenis-jenis typeface punya karakteristik desain yang serupa bisa dijumpai pada Roboto, Helvetica dan juga Times New Roman. Pada Family Roboto, ada Roboto Condensed, Roboto Mono dan Roboto Slab. Pada family Helvetica ada karakteristik yang hampir mirip yaitu Helvetica Neue, Swiss 721 BT dan Helvetica World.

Baca Juga: Aplikasi Desain Untuk Membuat Poster

Typeface di Brand Guideline

Brand guideline (lihat contoh brand guideline kami) adalah salah satu pedoman untuk menunjukan bahwa desainer brand identity memilih typeface dalam ukuran dan weight tertetu untuk mendukung estetika brand yang ingin mereka buat. Dalam dunia packaging, ada peraturan yang menetapkan minimal ukuran teks dan dalam penulisan informasi nilai gizi atau nutrisi.

Dalam dunia web development pun istilah typeface sudah digantikan dengan istilah yang lebih umum yaitu font family.

Perbedaan antara keduanya bermula pada sejarah percetakan. Kata font berasal dari bahasa Perancis ‘fonte’ yang artinya dicampur dalam logam. Printer mencamur satu set lengkap huruf logam untuk membuat font. Font dengan desain akan membentuk typeface.

Dalam kotak yang berisi font tertentu ada dua jenis, satu untuk huruf besar dan satu untuk huruf kecil yang menjadi asal mula huruf besar dan kecil.
Blok teks dirakit huruf demi huruf untuk membentuk tata letak halaman. Kemudian digulung dengan tinta dan ditekan ke kertas untuk membuat cetakan.

Apakah perbedaan Font dan Typeface Penting?
Perbedaan keduanya pasti memiliki tujuan. Tetapi hanya mereka yang terlatih atau yang berkecimpung dalam dunia desain grafis, typeface, dan desain typografi yang paham tentang perbedaan ini.

Sumber/Referensi:
99design
creativeblog

Kemazan

Recent Posts

Pentingnya Desain Produk Display untuk Jualan di E-Commerce

Dalam era digital saat ini, e-commerce telah menjadi pilihan utama bagi banyak bisnis untuk memasarkan…

14 hours ago

Tugas Community Manager Untuk Perkembangan Sebuah Brand

Di era digital yang semakin maju, peran Community Manager dalam perkembangan sebuah brand menjadi sangat…

1 week ago

Gemini Imagen 3, Gambar AI Generative Terbaru untuk Pengguna Google Gemini

Google baru-baru ini mengumumkan peluncuran model AI generasi gambar terbarunya, Imagen 3, yang kini tersedia…

2 weeks ago

Penggunaan AI Image Generatif Untuk Membuat Referensi Desain

Dalam beberapa tahun terakhir, kecerdasan buatan (AI) telah menjadi alat yang semakin populer di industri…

1 month ago

Contoh Prompt untuk Membuat Gambar Realistik Menggunakan AI Model Flux

Dalam era teknologi yang semakin canggih, inovasi dalam kecerdasan buatan terus berkembang pesat, khususnya dalam…

2 months ago

Menyambut 2025: Font yang Cocok untuk Tema Akhir Tahun dan Tahun Baru

Ketika tahun baru 2025 semakin mendekat, banyak desainer mulai mencari font yang mampu mewujudkan semangat…

2 months ago