Tips desain

Mengapa Desain Logo Sekarang Semakin Sederhana ?

Apakah Anda pernah bertanya-tanya mengapa banyak logo sederhana sekarang begitu populer?. Selama beberapa tahun, kami melihat peningkatan dalam desain logo simpel atau sederhana.

Penyederhanaan logo bukan hanya tren dalam pembuatan logo, namun itu adalah sebuah proses perubahan visual logo perusahaan dari tahun ke tahun. Coba perhatikan logo starbucks lama, dan anda akan melihat bagaimana elemen-elemen desain disederhanakan dari tahun ke tahun.

Logo Starbucks. Sumber Starbucks

Tren logo sederhana sebenarnya memiliki tujuan. Semakin sedikit elemen yang ada dalam logo, maka sedikit yang perlu kita ingat saat mengenali brand.

Mengapa Logo Sederhana Sedang Populer?

Alasan yang paling jelas adalah karna desain sederhana jauh lebih mudah diingat. Dipasar yang semakin kacau saat ini, kita disuguhkan dengan logo yang tak terhitung jumlahnya.

Dengan membuat logo lebih sederhana, perusahaan memberikan lebih sedikit informasi visual kepada audien. Pada dasarnya hal ini menghilangkan segala sesuatu yang tidak memberikan nilai pada logo. Atau memberikan informasi yang lebih spesifik dengan warna dan bentuk yang sederhana.

Mastercard Logo redesign. Sumber Mastercard

Biasanya, otak akan menghapus detail yang dianggap tidak perlu dalam logo atau gambar. Jadi tidak masuk akal jika brand memiliki visual yang kompleks dari yang seharusnya.

Contohnya original logo Apple ini (gambar sebelah kiri), anda mungkin tidak dapat mengingat semua elemen apa saja ketika anda pertama kali melihatnya karna begitu kompleknya logo tersebut, dibanding dengan logo Apple yang sekarang.

Apple Logo. Sumber Apple

Dimasa lalu, logo yang rumit sering menjadi simbol otoritas dan wibawa. Semakin kompleks desainya, semakin mahal biaya untuk mengimplementasikan setiap elemen pada sign/papan toko dan pada kemasan. Jadi elemen logo yang rumit hanya membuang-buang waktu dan biaya.

Baca Juga: 3 Tipe Rebranding Yang Perlu Anda Ketahui

Manfaat Logo Sederhana

Logo sederhana memiliki sejumlah manfaat berbeda dibandingkan dengan yang lebih kompleks. Meskipun anda mungkin menganggap logo yang lebih detail akan memberikan konsumen informasi lebih tentang brand anda, namun kenyataanya konsumen lebih menyukai sesuatu yang sederhana, langsung dan berdampak.
Beberapa manfaat paling signifikan:

1. Kenyamanan Visual

Logo flat, simpel dan yang sederhana lebih mudah dicerna dengan cepat. Contohnya Airbnb telah membuat pendekatan visual yang lebih sederhana untuk desainnya selama beberapa tahun.

Airbnb Logo. Sumber Airbnb

Konsumen umumnya “memindai” lebih banyak konten dengan cepat. Logo yang lebih simpel dan tidak banyak elemen dapat mengurangi resiko memberikan terlalu banyak informasi visual ke audien.

Seorang desainer logo yang baik akan mempertimbangkan aspek-aspek penting seperti memastikan teks dapat dibaca, nama merek diprioritaskan dan tujuan produk menjadi jelas.

2. Membangun Asosiasi yang Lebih Kuat

Warna utama pada desain dan dengan memilih hanya satu warna, brand anda kemungkinan besar akan menjadi identik. Warna yang identik akan lebih mudah diingat dari pada kombinasi warna yang banyak.

Perusahaan dengan tetap konsisten pada satu warna hasilnya akan mudah diserap kedalam pikiran bawah sadar konsumen. Logo dengan satu warna akan berfungsi lebih baik saat diembos atau dibordir pada pakaian perusahaan.

3. Responsive Untuk Berbagai Media

Saat ini sebagian besar masyarakat menghabiskan banyak waktu menggunakan perangkat seperti smartphone dan komputer. Dengan demikian perusahaan juga mulai membangun chanel digital sendiri melalui sosial media dan website.

Baja Juga: 5 Tipe Logo Untuk Memulai Usaha

Logo yang kompleks akan sulit tampil sempurna di berbagai media yang berbeda. Apa lagi beberapa media sosial memiliki batasan gambar profile. Dan gambar minimap di website bisa terlihat sangat kecil.

Beralih ke logo simpel membuat perusahaan siap dengan lingkungan digital apapun.
Logo yang lebih sederhana dapat diimplementasikan di berbagai media online dan offline dengan lebih efektif. Anda tidak perlu khawatir tentang perbedaan desain brand identity seperti desain di footer email dan desain cetak pada kop surat.

Logo harus sederhana

Jawaban atas pertanyaan “Mengapa Desain Logo Sekarang Semakin Sederhana”. Logo simpel memiliki berbagai manfaat unik, mulai dari menyajikan citra brand yang lebih percaya diri, hingga tingkat aksesibilitas yang lebih besar pada berbagai media.

Jadi jika Anda sudah siap untuk membuat visual logo untuk brand produk anda, jangan ragu untuk disksui dengan team kemazan.com

Kemazan

Recent Posts

Pentingnya Desain Produk Display untuk Jualan di E-Commerce

Dalam era digital saat ini, e-commerce telah menjadi pilihan utama bagi banyak bisnis untuk memasarkan…

18 hours ago

Tugas Community Manager Untuk Perkembangan Sebuah Brand

Di era digital yang semakin maju, peran Community Manager dalam perkembangan sebuah brand menjadi sangat…

1 week ago

Gemini Imagen 3, Gambar AI Generative Terbaru untuk Pengguna Google Gemini

Google baru-baru ini mengumumkan peluncuran model AI generasi gambar terbarunya, Imagen 3, yang kini tersedia…

2 weeks ago

Penggunaan AI Image Generatif Untuk Membuat Referensi Desain

Dalam beberapa tahun terakhir, kecerdasan buatan (AI) telah menjadi alat yang semakin populer di industri…

1 month ago

Contoh Prompt untuk Membuat Gambar Realistik Menggunakan AI Model Flux

Dalam era teknologi yang semakin canggih, inovasi dalam kecerdasan buatan terus berkembang pesat, khususnya dalam…

2 months ago

Menyambut 2025: Font yang Cocok untuk Tema Akhir Tahun dan Tahun Baru

Ketika tahun baru 2025 semakin mendekat, banyak desainer mulai mencari font yang mampu mewujudkan semangat…

2 months ago